Ingoningon.com - Apakah kamu pernah mendengar tentang Burung Kuau Raja? Mungkin kamu pernah melihatnya di kebun binatang dan menyangkanya sebagai merak.
Padahal, sebenarnya burung ini berbeda dengan merak. Perbedaan antara keduanya hanya sama-sama memiliki ekor yang bisa mekar untuk menarik betinanya.
Hanya saja, Kuau Raja punya ciri khas banyak corak bulat yang menyerupai mata di bagian bulu ekornya.
Baca Juga: Burung Emu, Kerabat Kasuari dari Australia
Burung ini termasuk burung besar karena memiliki bobot mencapai 10 kilogram dan panjang mencapai 200 cm.
Kuau Raja tidak bisa terbang jauh, tapi bisa berlari dengan cepat. Ia memiliki pendengaran dan penciuman yang sangat tajam sehingga sulit ditangkap.
Untuk makan tergolong mudah karena ia mau memakan biji-bijian, buah-buahan yang jatuh, serangga, hingga siput.
Baca Juga: Burung Unta, si Besar yang Jago Lari
Kuau jantan memiliki karakter yang sangat soliter dan teritorial. Ia menunjukkan wilayah kekuasaannya dengan membersihkannya dari daun dan ranting, serta dengan bersuara di daerahnya pada pagi hari.
Artikel Terkait
Burung Beo bisa Bicara Seperti Manusia, Ini Rahasia di Baliknya
6 Fakta Menarik tentang Burung Kenari, Pencinta Burung Kicau Wajib Tahu!
Elang Jawa, Burung Endemik yang Terancam Punah
Jalak Bali, Burung Endemik Pulau Dewata
Ciri-Ciri dan Karakteristik Jalak Suren